PORTAL PPID

Balai Pengujian Standar Instrumen Tanah dan Pupuk

PPID Utama

BSIP BERKARYA: PENANDATANGANAN KOMITMEN BERSAMA KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK BPSI TANAH DAN PUPUK 202r




BSIP BERKARYA: PENANDATANGANAN KOMITMEN BERSAMA KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK BPSI TANAH DAN PUPUK

 

Bogor, (24/06/2024), Dalam upaya mendukung keterbukaan informasi publik, BPSI Tanah dan Pupuk melaksanakan penandatanganan Komitmen Bersama sebagai bentuk dukungan dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Komitmen bersama ini ditandatangani oleh Kepala BPSI Tanah dan Pupuk, Dr. Ir. Ladiyani Retno Widowati, M.Sc, Ka Subbag Tata Usaha (Elsanti, SP), Dr. Adha Fatma Siregar. M.Si., M.Sc (Ketua Tim PEPHS), Dr. Linca Anggria, M.Sc (Ketua Tim LPPK) beserta Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi BPSI Tanah dan Pupuk.
Keterbukan informasi publik diatur dalam Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik telah dituangkan dalam Peraturan Menteri Pertanian Nomor 25/HM.130/5/2016 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Pertanian Nomor 32/Permentan/OT.140/5/2011 tentang Pengelolaan dan Pelayanan Informasi Publik di Lingkungan Kementerian Pertanian. 
Keterbukaan informasi publik ini bertujuan untuk membangun dan memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah dan lembaga publik dengan menunjukkan komitmen terhadap transparansi dan keterbukaan informasi publik. BPSI Tanah dan Pupuk siap menjadi badan publik yang informatif dalam keterbukaan informasi publik. (RR, LA, AFS, M.Is, Mtm).
 
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Kampus Penelitian Pertanian Cimanggu Bogor, Jl. Tentara Pelajar No. 12, Ciwaringin, Bogor Tengah, RT.01/RW.07, Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16114

Hubungi:

HP & WA: 085213557625 (Chat)
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset