BSIP BERKARYA: MENGAKHIRI MASA MAGANG DI BPSI TANAH DAN PUPUK, MAHASISWA UNS DAN UB MELAKSANAKAN SEMINAR AKHIR
BSIP BERKARYA: MENGAKHIRI MASA MAGANG DI BPSI TANAH DAN PUPUK, MAHASISWA UNS DAN UB MELAKSANAKAN SEMINAR AKHIR
Senin (12/02/2024), Mengakhiri masa magang di BPSI Tanah dan Pupuk, Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) dan Universitas Brawijaya (UB) melaksanakan seminar akhir. Seminar Akhir ini dihadiri juga oleh mahasiswa magang dari Universitas Gadjah Mada, Universitas Mathla’ul Anwar Banten, dan Universitas Andalas, Padang.
Kegiatan seminar akhir ini dihadiri oleh masing-masing pembimbing yaitu Ulfa Mutammimah, M.P selaku pembimbing dari Elza Shafa Yahya dan Anida Hasna Noor Fadhilah; Graha Purna Putra, A. Md., Si. selaku pembimbing dari Azriel Rahmatul Nabawi; Jelly Amalia Santri, S.P., M.Sc. yang diwakili oleh Arif Budiyanto, S.Si dan Naufal Yusuf Machdi selaku Pembimbing dari Aliyah Diani Nur Fauziah; dan Ambar Fitri Rochyati, S.T. selaku pembimbing dari Dina Amalia Putri. Seminar ini dibuka oleh Moch. Iskandar selaku Staf Tim Kerja LPPK BPSI Tanah dan Pupuk serta Moderator dalam seminar akhir ini.
Mengawali seminar akhir ini, perwakilan mahasiswa menyampaikan terima kasih kepada BPSI Tanah dan Pupuk atas kesempatan yang diberikan, sehingga dapat menambah wawasan dan pengalaman mahasiswa dalam kegiatan magang ini. Dalam kesempatan ini juga, Moch. Iskandar mengucapkan terima kasih atas dedikasi mahasiswa dalam kegiatan magang ini.
Mahasiswa UNS yang melaksanakan presentasi dalam seminar terdiri dari empat orang, yaitu : (1) Elza Shafa Yahya dengan materi “Penggunaan Mikroskop Polarisasi untuk Identifikasi Mineral Pasir di Balai Pengujian Standar Instrumen Tanah dan Pupuk”; (2) Anida Hasna Noor Fadhilah dengan materi “Analisis Mineral Liat Menggunakan Metode X-Ray Diffraction (XRD) di Balai Pengujian Standar Instrumen Tanah dan Pupuk “; (3) Azriel Rahmatul Nabawi dengan materi “Analisis Bakteri Escherichia Coli dan Salmonella Sp. terhadap Mutu Pupuk Hayati di Laboratorium Biologi BPSI Tanah dan Pupuk”; (4) Aliyah Diani Nur Fauziah dengan materi ”Analisis Sifat Fisika Bulk Density, Retensi Air (pF), Permeabilitas, Perkolasi, Stabilitas Agregat, Tekstur, dan Bahan Organik Tanah”; dan (5) Mahasiswa UB, Dina Amalia Putri dengan materi “Studi Analisis Kadar C-Organik, C/N Rasio, dan NPK-Total pada Pupuk Organik Padat di Balai Pengujian Standar Instrumen Tanah dan Pupuk.
Seminar Akhir ini diikuti dengan antusias oleh mahasiswa magang maupun pembimbing dan diakhiri dengan sesi tanya jawab serta masukan-masukan dari pembimbing. (RR, M.Is, EYS, AF, AFS, LA, Mtm).